Inspirasi Kota Bekasi

Pemilik Pabrik Dimsum di Bekasi, Dari Modal Ratusan Ribu Bisa Punya Omset Miliaran

Bekasinians, adakah di sini yang cita-citanya mau jadi pengusaha? Hobi jualan dari duduk di bangku sekolah? Kali ini Minbek mau berbagi kisah sukses yang tak kalah menarik dari seorang lulusan santri di Pesantren yang saat ini telah memiliki restoran serta pabrik dimsum hingga ribuan reseller di berbagai kota Indonesia. Sudah tau belum siapa kira-kira sosoknya? Yuk langsung kita kenalan~

Sosok Muhammad Kautsar

CEO dan juga seorang pengusaha muda yang bergerak dalam bidang kuliner atau lebih tepatnya dimsum. Awal mulanya pada tahun 2015 sebenarnya Kautsar berjualan siomay dengan modal awal Rp 500 ribu. Namun, Kautsar sempat mengalami kerugian dari usaha tersebut. Hingga pada 2018, Ia tak putus semangat justru mengamati pasar bahwa pembeli siomay saat itu banyak yang menyukai dimsum. Sejak saat itu, Kautsar mulai berjualan dimsum dengan merek Dimsum 49 di bazaar, gedung perkantoran hingga Car Free Day.

Ohyaa, Dimsum 49 punya arti tersendiri, diberi nama Angka 4 dan 9 terinspirasi dari Al-Qur’an Surat ke-4 (An Nisa) ayat ke-9:

“Dan hendaklah takut (kepada Allah) orang-orang yang sekiranya mereka meninggalkan keturunan yang lemah di belakang mereka yang mereka khawatir terhadap (kesejahteraannya). Oleh sebab itu, hendaklah mereka bertakwa kepada Allah, dan hendaklah mereka berbicara dengan tutur kata yang benar”.

Bole Kaka Dimsum 49

Secercah harapan muncul, Ia melihat adanya peluang tinggi penjualan dimsum secara  online sehingga memasarkan produknya di berbagai e-commerce. Terus berionvasi mengembangkan usaha, kini Kautsar mulai merambah dengan membuka supermarket dan restoran khusus dimsum yang diberi nama Bolekaka Dimsum 49 berlokasi di Jl. Raya Jatiwaringin No. 19-238, Kota Bekasi.

Bolekaka Dimsum hadir sebagai pusat dimsum Indonesia yang menyediakan pengalaman belanja dimsum khususnya bagi para penggemar dimsum nih. Lebih dari 75 ton dimsum diproduksi setiap bulannya dengan berbagai jenis dimsum beku siap saji, kamu juga bisa menikmati sajian dimsum secara langsung lhoo. Tempatnya juga tak kalah instagramable!

Dagang Dimsum Cetak Penjualan Miliaran Rupiah

Hasil penjualan yang perlahan meningkat dari tahun ke tahun, Ia mengembangkan usaha hingga berhasil mempekerjakan karyawan dan memiliki dua parbik dilengkapi mesin-mesin produksi yang canggih. Dalam Youtube Channel Helmy Yahya Bicara, Kautsar pernah mencatatkan omzet tertinggi mencapai Rp9 miliar dalam waktu satu bulan. Angka yang terbilang sangat fantastis untuk bisnis makanan siap saji dimsum.

Baginya, ini adalah sebuah impian yang dicapai dan sebelumnya tak pernah dibayangkan. Impiannya tak berhenti di sini, Ia ingin menjadi market leader dalam industri makanan olahan.

Gimana Bekasinians? Keren banget ya! Semoga bisa menginspirasi bagi kamu yang lagi baca ya, ingat hasil yang diraih Bang Kautsar ini melewati perjalanan cukup panjang lhoo, semua gak ada yang instan karena yang instan hanya indomie hihi~

Leave a Comment