Wisata dan Kuliner

4 Coffee Shop dengan Konsep Unik di Bekasi: Dari Stasiun Jepang hingga Suasana Industrial

Mengunjungi coffee shop kini tidak hanya tentang untuk menikmati secangkir kopi yang nikmat, tetapi juga pengalaman yang ditawarkan oleh tempat tersebut. Di Bekasi, kamu bisa menemukan beberapa coffee shop dengan konsep yang begitu unik sehingga setiap kunjungan terasa berbeda. Berikut beberapa rekomendasi coffee shop dengan konsep yang tidak biasa di Bekasi yang patut kamu kunjungi.

1. Loopline Coffee Galaxy

Sumber: Ulasan Google

Ingin merasakan sensasi minum kopi di dalam kereta Jepang tanpa harus pergi ke sana? Loopline Coffee Galaxy menghadirkan suasana unik yakni berkonsep JR Yamanote Line Japan. Dekorasi khas yang menggunakan warna hijau serta vibes autentik dari gerbong dan suasana dalam peron kereta Jepang menjadi pengalaman nongkrong yang tidak biasa, serta tak heran jika banyak pengunjung cafe yang mengambil foto karena banyak spot yang Instagramable.

Cara pemesanan kopi di sini sudah menggunakan self service dengan bantuan mesin, sesuai banget nih dengan nuansa Jepang yang sudah serba canggih. Pilihan kopi di Loopline Coffee juga sangat beragam, ada butterscotch latte yang menjadi menu best seller,  salted caramel latte, ice americano, aren latte, matcha latte, dan masih banyak lagi! Selain itu, yang menarik dari penyajian kopi di tempat ini menggunakan kaleng yang tersegel sehingga lebih praktis. Meski menggunakan kaleng, kopi yang disajikan tetap fresh. Tempat ini cocok untuk kamu yang sedang mencari suasana baru dan ingin sejenak merasakan nuansa stasiun Negeri Sakura!

Lokasi: Grand Galaxy City, Jl. Boulevard Raya No. RGG 29, Jaka Setia, Bekasi Selatan
Jam Operasional: Setiap hari pukul 07.00 – 21.00 WIB

2. PannaLab

Sumber: Ulasan Google

Selain menikmati kopi, di PannaLab kamu juga bisa melakukan aktivitas seru lainnya seperti mengeksplorasi minat di bidang fotografi dan literasi. Hal ini karena PannaLab juga menyediakan kelas fotografi yang bisa diikuti oleh masyarakat umum baik secara online maupun offline. Di sini terdapat galeri foto menarik yang cocok untuk dijadikan spot foto. Daya tarik lainnya dari PannaLab adalah terdapat mini library photography dan juga terdapat beberapa buku yang dijual, cocok untuk kamu yang ingin menikmati kopi sambil membaca buku.

Pilihan kopi yang terdapat di tempat ini juga beragam, mulai dari varian black coffee, white coffee, non coffee, dan yang menarik ada pilihan kecombrang delight. Tempat ini merupakan perpaduan yang sempurna antara kegemaran terhadap kopi, seni visual, dan buku. Jadi cocok untuk menjadikannya tempat yang inspiratif untuk melepas penat.

Lokasi: Jl. Taman Villa Baru No. A26, Pekayon Jaya, Bekasi Selatan

Jam Operasional: Selasa – Sabtu pukul 11.00 – 16.00 WIB

3. Cafe Tutur

Sumber: Ulasan Google

Pecinta catur wajib mengunjungi Cafe Tutur! Dengan mengusung tema catur, coffee shop ini tidak hanya menyediakan tempat yang nyaman untuk ngopi, tetapi juga mengajak pengunjung menyelami dunia catur. Tempat ini berlokasi di dalam Sekolah Catur Utut Adianto, tak ayal jika cafe ini mengusung tema catur. Pengalaman yang kamu dapatkan di Cafe Tutur ini beragam, mulai dari sekolah catur hingga museum catur yang memamerkan koleksi menarik terkait permainan ini.

Kafe ini terdiri dari area indoor, outdoor, dan rooftop. Selain itu, terdapat area yang dapat digunakan sebagai tempat yoga atau pound fit. Menu yang ditawarkan sangat terjangkau yakni mulai dari Rp20.000-an saja. Suasana di sini tidak hanya membuat kamu terinspirasi, tetapi juga merangsang kreativitas sambil menikmati secangkir kopi hangat. Ikonik dari tempat ini adalah terdapat papan catur dan pion raksasa di area outdoor yang menjadi daya tarik bagi pengunjung untuk berfoto ria di area ini.

Lokasi: Sekolah Catur Utut Adianto Pusat, Sepanjang Jaya, Rawalumbu

Jam Operasional: Setiap hari pukul 10.00 – 22.00 WIB

4. Saat Seduh Coffee Bekasi

Sumber: Ulasan Google

Bekasi dikenal sebagai kota yang terdapat banyak industri. Yap! Rekomendasi keempat ini adalah cafe yang mempunyai suasana industrial. Tentu kamu sudah tidak asing lagi dengan cafe bertemakan industrial. Tetapi Saat Seduh Coffee benar-benar menawarkan suasana industrial yang autentik, bagaimana tidak, tempat ini dulunya memang sempat digunakan sebagai pabrik manufaktur dan yang akhirnya dialih fungsi menjadi coffee shop.

Ulasan dari salah satu pelanggan menyebutkan bahwa sepertinya beberapa ornamen awal pabrik tidak banyak berubah, sehingga makin terasa suasana industrialnya. Dengan lokasinya tepat di seberang Stasiun Kota Bekasi (exit Jl. Perjuangan), tempat ini cocok bagi para Anker (Anak Kereta) yang ingin melepas penat. Tak perlu khawatir akan kegerahan, di sini terdapat ruangan indoor ber-AC yang cocok dimanfaatkan untuk Working From Cafe (WFC).

Lokasi: Jl. Raya Perjuangan No. 57 (Seberang Stasiun Bekasi), Marga Mulya, Bekasi Utara

Jam Operasional: Setiap hari pukul 08.00 – 00.00 WIB

Leave a Comment